0 LG Mengumumkan TV OLED Terbesar di Dunia


Perusahaan elektronik asal Korea Selatan yakni LG Electronics, kembali memamerkan televisi masa depan di CES (Consumer Electronics Show) di Las Vegas. Televisi dari LG ini merupakan Televisi terbesar di dunia yang menggunakan layar OLED (Organic Light Emitting Diode) yakni dengan ukuran layar 55 inci. Layar OLED terkenal karena ketipisan dan warnanya yang sangat jernih.

Televisi OLED dari LG ini menghasilkan warna yang paling alami dibandingan dengan televisi biasa. Karena televisi ini menggunakan empat warna piksel yakni merah, hijau, biru dan putih dan warna refiner untuk memastikan konsistensi dalam warna dari sudut pandang yang luas melalui algoritma LG untuk meningkatkan dan memurnikan warna dan suara. Hal ini berbeda dengan televisi OLED produk lain yang sering menunjukkan perubahan drastis dalam hal warna dan sudut pandang yang berbeda.

Selain itu televisi OLED dari LG ini menawarkan rasio kontras yang tak terbatas,dengan warna yang hidup dan detil pencahayaan secara keseluruhan gambar pada layar. Kemampuan warna tersebut secara teknis tidak mungkin didapat dengan menggunakan LED atau layar LCD. Serta 1.000 kali lebih cepat dibandingkan display LED/LCD. Televisi ini memiliki ketipisan 4 mm dan beratnya hanya 7,5 kg. Sangat cocok untuk ditempatkan di dinding atau meja rumah anda. Untuk harga dan ketersediaan dipasaran belum diketahui.


0 komentar:

Post a Comment